Info Sekolah
Senin, 26 Mei 2025
  • NPSN: 20223817 | Alamat: Jl. Raden Saleh No. 45 Depok - Jawa Barat
  • NPSN: 20223817 | Alamat: Jl. Raden Saleh No. 45 Depok - Jawa Barat
26 Oktober 2022

ORASI DAN PEMILIHAN CALON KETUA OSIS PERIODE 2023/2024 SMAN 3 DEPOK

Rab, 26 Oktober 2022 Dibaca 243x Berita

Sman3depok.sch.id – Dalam rangka regenerasi ketua OSIS periode 2023/2024, MPK SMAN 3 Depok menyelenggarakan orasi sekaligus pemilihan calon ketua OSIS periode 2023/2024 dengan calon ketua OSIS nomor urut 1 yakni, Chaerun Rachmania Saka dari kelas XI MIPA 6 dan nomor urut 2 yakni, Mahsa Nur Zahra dari kelas XI MIPA 4. Orasi tersebut berhasil diselenggarakan pada hari Senin 24 Oktober 2022.

Acara pemilihan calon ketua OSIS pada tahun mengusung tema OPTIMUM (Optimistic, Thoughtful, Marveolus Leader). Acara ini dihadiri oleh seluruh siswa/siswi SMAN 3 Depok dan dewan guru. Dalam acara orasi yang diselenggarakan pada pagi hari, calon ketua OSIS menyampaikan visi dan misi mereka di hadapan siswa/siswi serta dewan guru. Orasi ini juga bertujuan agar siswa/siswi dan dewan guru dapat menentukan pilihan ketua OSIS periode 2023/2024.

Saat sambutan yang disampaikan kepala sekolah SMAN 3 Depok Dra. Hj. Nurlaely, M.Pd., beliau menegaskan bahwa OSIS ini merupakan satu satunya organisasi di sekolah yang diakui. Beliau juga menambahkan bahwa organisasi juga bisa dijadikan sebagai bekal untuk mempersiapkan masa depan kita.

OSIS juga merupakan wadah yang menampung berbagai aspirasi dan inovasi yang dilakukan oleh warga sekolah. Manfaat yang diperoleh siswa ketika mengikuti organisasi Antara lain dapat meningkatkan jiwa kepemimpinan, melatih sikap tanggung jawab, melatih komunikasi, menambah pengalaman dan meningkatkan rasa percaya diri.

– 3cinema –